Sandal Jepit Datar Dapat Sebabkan Nyeri
|
Peneliti dari departemen kinesiologi Universitas Auburn dan Lafayette mengemukakan temuan mereka atas sandal jepit pada pertemuan tahunan American College of Sports Medicine baru-baru ini di Indianapolis.
Penelitian mereka mengarah pada kesimpulan bahwa sandal jepit bertumit rendah dan cekung, atau sepatu atletik pada umumnya, adalah pilihan yang lebih baik daripada sandal jepit bertumit datar.
“Semakin cocok sepatu dengan kaki Anda, akan semakin baik bagi kaki Anda. Jika tidak, kaki Anda harus bekerja lebih keras untuk menjaga agar sandal jepit bekerja sesuai fungsinya,” jelas Justin Shroyer, Asisten Profesor Dr. Wendi Weimar, di departemen biomekanika di Universitas Lafayette di Louisiana, menurut USA today.
Auburn University melaporkan bahwa orang yang memakai sandal jepit membuat langkah lebih pendek ketika berjalan, tumit mereka menyentuh tanah dengan kekuatan vertikal yang kurang karena refleks kaki mencengkeram sandal jepit dengan jari ketika kaki berayun di udara.
0 komentar to “Sandal Jepit Datar Dapat Sebabkan Nyeri”
=